Artikel
Sejarah Kelurahan Semarapura Kauh
Sejarah Kelurahan Semarapura Kauh
Kelurahan Semarapura Kauh pada awalnya bernama Kelurahan Pekandelan. Nama Pekandelan ini merupakan nama dari desa sebelum menjadi Pemerintah Kelurahan yaitu Desa Pekandelan. Kemudian berdasar Peraturan Pemerintah Nomor 10 Tahun 1984 di wilayah Kabupaten Klungkung terdapat enam Desa Administrasi yang dirubah statusnya menjadi pemerintah kelurahan termasuk Desa Pekandelan berubah menjadi Kelurahan Pekandelan. Pada saat itu Kelurahan Pekandelan mewilayahi 4 Lingkungan yaitu :
- Lingkungan Pekandelan
- Lingkungan Budaga
- Lingkungan Sangkanbuana
- Lingkungan Pegending
Kemudian berdasarkan Keputusan Gubernur Bali Nomor 197 Tahun 1991 Kelurahan Pekandelan berubah nama dan wilayah menjadi Kelurahan Semarapura Kauh dengan mewilayahi 3 Lingkungan yaitu :
- Lingkungan Budaga
- Lingkungan Sangkanbuana
- Lingkungan Pegending
Adapun yang menjabat sebagai Lurah di Kelurahan Semarapura Kauh sebagai berikut :
- Lurah Pertama : I Nyoman Landra (Tahun 1991 s/d 1992)
- Lurah Kedua : Gusti Ngurah Buana (Tahun 1992 s/d 1998)
- Lurah Ketiga : Ida Bagus Ketut Mas Ananda (1998 s/d 2002)
- Lurah Keempat : I Wayan Sukada (2002 s/d 2009)
- Lurah Kelima : Komang Sukrata, S.IP ( 2009 s/d 2019)
- Lurah Keenam : I Wayan Sudiadnyana, S.Pd ( 2019- sekarang )


Vaksinasi Rabies di Kelurahan Semarapura Kauh
Penyuluhan Kesehatan di Kelurahan Semarapura Kauh.
Posyandu ILP di Banjar Pegending
Posyandu ILP di Banjar Budaga
Bimbingan Teknis Pengelola Website Desa Dinas/Kelurahan tahun 2025
Musyawarah Kelurahan Khusus Pembentukan Koperasi Merah Putih Kelurahan Semarapura Kauh
Posyandu Lansia dan Senam Lansia di Banjar Pegending.
KEGIATAN PE (PENYELIDIKAN EPIDEMIOLOGI) DBD DI LINGKUNGAN BUDAGA
Kegiatan Posyandu Lansia dan Senam Lansia di Balai Banjar Pegending
MONITORING PENDUDUK PENDATANG
Workshop HIV-AIDS di Kelurahan Semarapura Kauh
LAGI!!! KUNJUNGAN PEMEBRANTASAN SARANG NYAMUK "DEMAM BERDARAH"