Kamis, 11 Februari 2021
Kelurahan Semarapura Kauh bersama Bidan Desa dan Kader Siaga mengadakan kegiatan Posbindu PTM di Lingkungan Sangkanbuana, Semarapura Kauh. Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin setiap bulan dari program Pemberdayaan Masayarakat di Kelurahan Semarapura Kauh. Kegiatan ini dilaksanakan mulai pukul 09.00 sampai dengan selesai. Kegiatan Posbindu ini meliputi pemeriksaan berat dan tinggi badan, pemeriksaan tensi, kadar gula dan juga asam urat. Sasaran dari pemeriksaan ini diutamakan para lansia, tetapi ada juga warga tidak lansia ikut dalam pemeriksaan ini, guna mengetahui kondisi tubuhnya. Meskipun kegiatan ini dilakukan di tengah pandemi covid-19, tetapi warga yang datang ke wantilan desa Sangkanbuana harus tetap mengikuti protokol kesehatan dengan memakai masker dan menjaga jarak. Kegiatan ini tetap mendapatkan pengawasan dari Lurah Semarapura Kauh, Babinsa Semarapura Kauh, Kepala Lingkungan Semarapura Kauh dan juga petuga kesehatan yang ikut terlibat dalam kegiatan ini.